PENGARUH PEMBERIAN REWARD TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA
Keywords:
reward, motivasi, siswaAbstract
Pengaruh pemberian reward terhadap motivasi belajar salah satu strategi pembelajaran yang lebih kepada pemberian penghargaan yang diberikan guru kepada siswa, pengharagaan yang diberikan dapat berupa pujian, hadiah dan lain-lain. dapat meningkatkan motivasi intrinsik dari motivasi ekstrinsik,. Pemberian reward dapat membangun suatu hubungan yang positif antara guru dengan murid. tujuan adalah: 1) untuk mengetahui pemberian reward, 2) untuk mengetahui motivasi belajar siswa, serta 3) untuk mengetahui adanya pengaruh pemberian reward terhadap motivasi belajar siswa di MTs Nurul Khoir Pamarayan. Metode ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Hasil uji normalitas pengaruh pemberian reward (variabel X) menggunakan Chi kuadrat χ2hitung = 1,635 dan χ2tabel = 7,815 nilai tersebut dari populasi yang berdistribusi normal. Sementara hasil uji normalitas tentang motivasi belajar siswa (variabel Y) menggunakan rumus Chi kuadrat χ2hitung = 1,149 dan χ2tabel = 7,815 nilai tersebut disimpulakan bahwa sampel berasal dari populasi yang berdistribusi normal. dari uji hipotesis t hitung = 24,943 dan t tabel = 2,042, maka t hitung > t tabel, (Ha) diterima, sedangkan hipotesis nihil (Ho) ditolak dengan indek kofisien korelasi sebesar 0,977, setelah dikonsultasikan dengan tabel interpretasi, ternyata angka “r”( 0,977) berada antara 0.81 – 1.00, yang interpretasinya terdapat pengaruh yang sangat tinggi atau kuat. Adapun kadar kontribusi variabel X terhadap variabel Y sebesar 95,4% dan sisanya 4,6% dipengaruhi oleh faktor lain.