PENGARUH METODE RESITASI TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN FIQIH
Keywords:
Metode Resitasi, Motivasi Belajar Siswa, FiqihAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengguaan metode resitasi di MA Nurul Falah Kaung Caang Cadasari, motivasi belajar siswa di MA Nurul Falah Kaung Caang dan pengaruh metode resitasi terhadap motivasi belajar siswa pada mata pelajaran Fiqih di MA Nurul Falah Kaung Caang. Penelitian ini dilaksanakan di MA Nurul Falah Kaung Caang Cadasari Kabupaten Pandeglang, dengan jumlah sampel 34 Siswa dari populasi 136 siswa. Metode yang digunakan dalam penelitian adalah penelitian deskriptif. metode pengumpulan data menggunakan teknik observasi, kuesioner/angket, dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan metode resitasi dan motivasi belajar siswa di MA Nurul Falah Kaung Caang cukup baik. Hasil penelitian juga menunjukkan bahwa bahwa metode resitasi memiliki pengaruh terhadap motivasi belajar siswa sebesar 22,09% dan sisanya 77,91% ditentukan oleh faktor lain yang dapat diteliti kembali.